Senin, 03 April 2017

Bahaya Share Foto Wanita

Jangan tergoda menshare foto wanita tidak berhijab, karena itu sama seperti mengumbar aurot. Baginya dosa jariyah, dosa setiap laki-laki yang melihat. Nabi shollallahu 'alaihi wasallam bersabda, "Barangsiapa yang menunjukkan kepada kesesatan (pelanggaran syari'at) maka baginya dosa seperti dosa-dosa orang yang mengikutinya, tidak dikurangi sedikitpun dari dosa-dosa mereka." (HR. Muslim)

Bila foto wanita yang berhijab saja dapat menimbulkan fitnah, apalagi yang tidak? 

Di antara nasehat para Ulama dalam bermu'amalah di dunia maya adalah menghindari foto pribadi terlebih foto wanita maupun foto-foto yang mengumbar aurot, karena semua itu dapat menimbulkan fitnah.

Semoga Allah menganugerahkan kefaqihan kepada kita semua dan senantiasa membimbing kita kepada jalan yang diridhoi-Nya.

Fikri Abul Hasan

0 comments:

Posting Komentar